TABLIK AKBAR MEMPERINGATI MAULID NABI MUHAMMAD SAW 1446 H DI DESA RASAU TUMBUH BERLANGSUNG MERIAH

  • Sep 05, 2024
  • Admin Desa Rasau Tumbuh

Rasau Tumbuh 05 September 2024

Panitia Hari Besar Islam (PHBI) Desa Rasau Tumbuh menyelenggarakan Tablik Akbar memperingati Maulid Nabi Besar Muhammad SAW di Masjid Rabiatul Adawiyah. Acara ini menghadirkan ABUYA SAYID BASIM Bin AHMAD AL MALIKI AL ATHOS, ulama dari Tanah Suci Mekah Al Mukarammah, sebagai penceramah utama. KH. MUHAMMAD NOVAL ARNI AL ANSARI MT. ATTAZKIAH bertindak sebagai penerjemah, didampingi oleh USTADZ MUHAMMAD JAMAL MURTAJIM, cucu pengasuh Ponpes Ibnul Amin Pamangkih.

Selain masyarakat setempat, Tablik Akbar ini turut dihadiri oleh Camat Kota Besi, Para Ulama dan para tamu undangan dari berbagai desa. Suasana penuh khidmat tercipta, dan pesan-pesan tentang cinta kepada Rasulullah SAW serta pentingnya meneladani ajaran-ajaran beliau menjadi fokus utama dalam ceramah. 

Acara ini diakhiri dengan doa bersama untuk keberkahan dan kesejahteraan umat Islam, khususnya di Desa Rasau Tumbuh.